Yogyakarta, 2 Desember 2024 – Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada telah sukses melaksanakan pelatihan Pengolahan Data pada hari Senin, 2 Desember 2024, bertempat di Laboratorium Biometrika Hutan. Kegiatan ini diikuti oleh 20 tenaga kependidikan dan berlangsung dari pukul 09.00 hingga 12.00 WIB.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan pengolahan data dan analisis statistik menggunakan Microsoft Excel, yang merupakan alat penting dalam kegiatan administrasi dan penelitian di bidang kehutanan. Materi yang disampaikan mencakup pengenalan fungsi dasar, pengolahan data, hingga pembuatan grafik.
Setelah sesi pelatihan selesai, peserta diberikan penugasan mandiri yang diharapkan dapat membantu mereka dalam mengimplementasikan teori yang telah dipelajari dalam pekerjaan sehari-hari. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan tenaga kependidikan semakin mahir dalam menggunakan Microsoft Excel untuk mendukung berbagai kegiatan di fakultas.
Fakultas Kehutanan UGM berkomitmen untuk terus mengembangkan kompetensi SDM melalui berbagai pelatihan dan workshop yang relevan, demi meningkatkan kualitas layanan dan penelitian di bidang kehutanan.
Penulis: Hakim
Dokumentasi: Humas FKT